Rabu, 10 April 2013

Seminar Grafologi “Redesign Your Emotion with Emosign”

Tahukah Anda bahwa di setiap tanda tangan mempunyai arti, peristiwa, pesan, dan makna tersendiri bagi yang punya baik di masa lalu mau pun di masa depan. Pendidikan Luar Sekolah Universitas Negeri Jakarta mengadakan Seminar Grafologi yang berjudul “Redesign Your Emotion with Emosign”di aula daksinapati pada 5 April 2013. Dalam seminar ini mendatangkan seorang pembicara, Ahmad Sofyan Hadi sebagai seseorang yang cukup ahli dalam menganalisis tanda tangan. Tidak hanya itu,
dia juga berusaha mengungkapkan rahasia dibalik tanda tangan peserta dan mengajak peserta yang memiliki kenangan buruk di masa lalu untuk berubah.
Dalam seminar tersebut, pembicara menyuruh beberapa peserta untuk maju ke depan menunjukkan tanda tangan. Dimulai dari tanda tangan yang berbentuk bulat, segitiga, setengah lingkaran, busur, dan berbagai macam lainnya. Tidak semua tanda tangan dia coba ungkapkan karena dibalik tanda tangan tersebut memiliki kenangan masa lalu yang tidak semua orang mau rahasianya dibuka. Sehingga pembicara hanya mengungkapkan sesuatu yang menurutnya layak untuk diungkapkan.

Tanda tangan berbentuk segitiga termasuk orang yang logis, menggunakan perasaan, ketus, dan disiplin disiplin. Jika ada garis bawah pada tanda tangan berarti memiliki rasa percaya diri meskipun sering kali ditutupi. Tanda tangan yang memiliki garis bawah cenderung menunjukkan dirinya “ Inilah gue”.
Seminar Grafologi ditutup dengan pembagian doorprize dan pemberian sertifikat kepada media partner, ERAFM.
Oktiani Endarwati

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878