Jumat, 29 Mei 2015

Pameran KULTUR Seni Rupa UNJ




          Pameran KULTUR diselenggarakan dalam rangka pameran bersama seni rupa UNJ angkatan 2012 yang sebenernya merupakan goal dari KKL di bulan Februari kemarin. Sehabis melakukan KKL, mahasiswa seni rupa UNJ ini diharuskan untuk membuat pameran tetapi pameran dibebaskan untuk mahasiswanya bisa saja di kampus dalam skala kecil tetapi mahasiswa seni rupa UNJ 2012 ini memilih untuk total terhadap pameran mereka maka dari itu dilaksanakan di luar kampus dan terbuka untuk umum. Pameran ini memiliki harapan besar terhadap mengembangkan kreativitas-kreativitas mahasiswa dalam bidang kesenian.

             Pameran KULTUR ini diselenggarakan di Galeri art 1 Museum, Kemayoran, pada tanggal 21-24 Mei 2015. Acara dibuka pada tanggal 21 Mei dari pukul 19.00 sampai pukul 22.00. Pada hari Jumat 22 Mei 2015 diadakan workshop cat air yang di tutori oleh Bagas yang merupakan seniman cat air. Pada Sabtu ada workshop cramic yang di tutori oleh komunitas cramic seni rupa UNJ dan di hari terakhir ada workshop ilustrasi digital oleh sang ketua pelaksana, Ipal dan kawan-kawan.



           Nama KULTUR ini diambil dari diskusi pameris, yang merupakan hal yang bisa menyatukan pameris-pamenis karena memiliki persepsi yang berbeda-beda dari masing2 seniman tentang KULTUR itu sendiri dan menjadikan hal yang unik. Pameran ini adalah pameran pertama angkatan 2012 yang dibuka untuk umum. 







Putri Eka Yuliadre

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Badan Penyelenggara Radio Siaran Educational Radio

Address:

Universitas Negeri JakartaGedung G Lantai 1 Ruang 101

Work Time:

Monday - Friday from 8am to 8pm

Phone:

0899-2107-7878